Wednesday, 29 October 2014

80 Persen Petani di Indonesia Berusia Diatas 50 Tahun

80 persen petani Indonesia berusia di atas 50 tahun
Dokumentasi petani mengolah sawah tadah hujan sebagai persiapan penanaman padi di kawasan Jati, Kudus, Jawa Tengah, Selasa (28/10). Jawa Tengah bertekad menjadi salah satu lumbung nasional. (ANTARA FOTO/Andreas Atmoko)
... dukungan untuk memulihkan minat menjadi petani hampir tidak ada... "
Jakarta (ANTARA News) - "Ternyata 80 persen petani Indonesia berusia di atas 50 tahun," kata Manajer Advokasi dan Jaringan Koalisi Rakyat untuk Kedaulatan Pangan, Said Abdullah, di Jakarta, Rabu.

"Jika dikategorikan usia petani Indonesia pada 2014 terdiri 61,8 persen berusia lebih 45 tahun, 26 persen berusia 35-44 tahun dan 12 persen berusia kurang dari 35 tahun," ujarnya, usai menjadi narasumber diskusi jurnalis terkait dengan peran kaum muda dalam pembangunan pertanian.

Menurut dia, usia, produktivitas dan penurunan jumlah petani akan berimplikasi pada kemerosotan produksi pangan dalam negeri. Selain itu, petani yang tersisa hanyalah petani tua. Padahal pemerintahan Presiden Joko Widodo menargetkan Indonesia swasembada pangan tidak lama lagi.

"Rendahnya kelompok usia muda di sektor pertanian bukan fenomena baru, sudah sejak lama kita dihadapkan pada situasi ini dan terus meningkat derajatnya," katanya.

Untuk lebih menggairahkan anak muda berkiprah di sektor pertanian, kata dia, ada banyak alasan yang bisa dijagokan; terutama terkait penghasilan mereka secara ekonomis.

"Petani hingga saat ini masih dipandang sebagai profesi tidak menjanjikan, tidak ada harapan, petani itu rugi dan bergelut dengan kemiskinan," katanya.

Dengan stigma demikian, sektor pertanian bukanlah sektor yang menarik perhatian kaum muda. Mereka lebih suka bekerja sebagai buruh pabrik atau pergi bekerja di kota, dan inilah pendorong urbanisasi serta ketidakmerataan pembangunan.

"Pada sisi lain, investasi dan intervensi pemerintah pada kelompok muda di sektor pertanian sangat rendah, dukungan untuk memulihkan minat menjadi petani hampir tidak ada," katanya.

Dia menambahkan salah satu contoh keberadaan sekolah-sekolah pertanian justru makin hari makin berkurang, dalam tataran program pun pemerintah tidak ada inisiatif khusus terkait hal ini.

"Persoalan ini perlu mendapat perhatian serius dari semua kalangan terutama pemerintah, resiko yang ditanggung akan sangat besar jika kemudian kita defisit tenaga kerja di sektor pertanian," katanya.
Editor: Ade Marboen

Tuesday, 28 October 2014

Sri Sultan tetapkan Upah Minimum Provinsi (UMP) DIY 2015

Sesuai dengan janji Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X telah menetapkan besaran Upah Minimum Provinsi (UMP) DIY 2015 melalui Surat Keputusan (SK) Gubernur DIY Nomor 252/Kep/2014 tentang Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) 2015 di DIY. Besaran UMP tersebut sesuai dengan usulan masing-masing kabupaten/kota di DIY yang efektif berlaku mulai 1 Januari 2015 mendatang.

“Sebelumnya Sultan HB X sudah berjanji kalau hari ini akan menetapkan baesaran UMP DIY 2015. SK-nya sudah ditandatangani sehingga tinggal di sosialisasikan kepada kabupaten/kota secepatnya,” ujar Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) DIY, Drs Sigit Sapto Raharjo MM kepada KRjogja.com, Senin (27/10/2014)

Sigit menuturkan berikut besaran UMP DIY 2015 di masing-masing kota dan kabupaten dibandingkan UMP DIY 2014 yaitu:
- Kota Yogyakarta UMK 2015 sebesar Rp 1.302.500, sebelumnya UMK 2014 Rp 1.173.300
- Sleman UMK 2015 sebesar Rp 1.200.000 sebelumnya Rp 1.127.000
- Bantul UMK 2015 sebesar Rp 1.163.800 dari sebelumnya RP 1.125.00
- Kulonprogo UMK 2015 sebesar Rp 1.138.000 sebelumnya Rp 1.069.000
- Gunungkidul UMK 2015 sebesar Rp 1.108.249 dari sebelumnya Rp 988.500.

“Besaran kenaikan UMK tersebut sesuai usulan masing-masing kabupaten/kota termasuk masukan dari dewan pengupahan setempat sehingga hasilnya tidak berbeda jauh. Besaran kenaikan UMP DIY 2015 yang diajukan berkisar 3 hingga 11 persen dimana UMK Kota Yogyakarta tertinggi dan Gunungkidul yang terendah,” kata Sigit.

Sigit mengungkapkan sebelumnya ada sedikit perubahan, khususnya untuk penetapan UMK Bantul 2015 sebesar Rp 1.163.800 dari usulan sebelumnya hanya Rp 1.663.300. Karena di bawah hasil survei Komponen Hidup Layak (KHL) maka diputuskan untuk disesuaikan dengan ditambah Rp 500. SK Gubernur DIY tersebut sudah resmi dan akan segera disosialisasikan Disnakertrans DIY kepada kabupaten/kota setempat.

“Secara garis besar putusan akhir dari Gubernur DIY ini tidak merubah usulan dari kabupaten/kota bersama dewan pengupahan. Selanjutnya kami tinggal mensosialisasikan UMP tersebut,” tandasnya.

sumber: krjogja.com

Friday, 24 October 2014

Keutamaan Bulan Muharam


Kini kita berada di akhir Dzulhijjah, yang juga merupakan penghujung tahun 1435 H. Nanti malam kita akan memasuki bulan Muharam, yang juga menandai pergantian tahun dari 1435 H menuju 1436 H.

Momentum Muharram sungguh sangat berharga untuk kita lewatkan, olehnya mari kita sejenak mengkaji Keutamaan Bulan Muharram yang disebutkan dalam Al-Quran maupun Al-Hadits. Diantara keuatamaan bulan Muharram adalah:

(1) Bulan Muharam merupakan salah satu "Bulan Haram". 

Allah SWT berfirman :

إِنَّ عِدَّةَ الشُّهُورِ عِنْدَ اللَّهِ اثْنَا عَشَرَ شَهْرًا فِي كِتَابِ اللَّهِ يَوْمَ خَلَقَ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ مِنْهَا أَرْبَعَةٌ حُرُمٌ ذَلِكَ الدِّينُ الْقَيِّمُ فَلَا تَظْلِمُوا فِيهِنَّ أَنْفُسَكُمْ

Sesungguhnya bilangan bulan pada sisi Allah adalah dua belas bulan, dalam ketetapan Allah di waktu Dia menciptakan langit dan bumi, di antaranya empat bulan haram. Itulah (ketetapan) agama yang lurus, maka janganlah kamu menganiaya diri kamu dalam bulan yang empat itu, (QS. At-Taubah : 36)

Dalam ayat di atas disebutkan bahwa ada dua belas : mulai dari bulan Muharam yang insya Allah akan tiba besuk malam, hingga bulan Dzulhijjah. Diantara dua belas bulan itu ada empat bulan haram yaitu bulan Zulkaidah, Zulhijjah, Muharram dan Rajab.

Ashurul haram (bulan haram), termasuk bulan Muharam ini adalah bulan yang dimuliakan Allah SWT. Bulan-bulan itu memiliki kesucian, dan karenanya menjadi bulan pilihan. Diantara bentuk kesucian dan kemuliaan bulan-bulan itu adalah kaum muslimin dilarang berperang, kecuali terpaksa; jika diserang oleh kaum kafir. Kaum muslimin juga diingatkan agar lebih menjauhi perbuatan aniaya pada bulan itu.

Dalam menafsirkan ayat ini, Imam At-Thabari dalam Tafsirnya mengutip atsar dari Ibnu Abbas r.a. : "Allah menjadikan bulan-bulan ini sebagai bulan-bulan suci, mengagungkan kehormatannya dan menjadikan dosa yang dilakukan pada bulan ini menjadi lebih besar dan menjadikan amal shalih pada bulan ini juga lebih besar."

(2) Keutamaan kedua dari bulan Muharam adalah nilai historis bulan ini sebagai "Bulan Hijrah".

Yang seharusnya kaum muslimin mengambil semangat hijrah itu dalam kehidupannya.

Sungguh, hijrah merupakan perjuangan monumental yang dilakukan oleh Rasulullah SAW dan para sahabatnya. Mereka rela meninggalkan segala harta, termasuk rumah dan perabotnya, menuju Yatsrib yang kemudian dikenal sebagai Madinah. Mereka rela meninggalkan tanah air menuju tanah yang tidak jelas peluang bisnis maupun ladang pekerjaan di sana. Bahkan lebih dari itu, dengan hijrah tidak sedikit para sahabat yang mempertaruhkan nyawa mereka. Termasuk Rasulullah SAW dan Abu Bakar, yang dikejar dan diburu hidup atau mati.

Tanpa hijrah, mungkin tidak ada peradaban Islam yang dimulai Rasulullah dari Madinah. Tanpa hijrah, mungkin tidak akan ada kemenangan demi kemenangan yang diraih Rasulullah dan para sahabatnya hingga mampu memfutuhkan Makkah dan menyebarkan Islam ke seluruh jazirah Arab. Hingga sekarang Islam dipeluk oleh lebih dari 1,2 milyar penduduk bumi.

Karena itulah, ketika Umar bin Khatab hendak menentukan tahun baru Islam, beliau memilih Muharam sebagai bulan pertama. Hijrah yang diambil sebagai titik tolak peradaban Islam. Maka kalender Islam pun disebut sebagai kalender hijriyah.

Lalu bagaimana kita mengambil ibrah dari peristiwa hijrah yang terjadi pada bulan Muharam 1433 tahun yang lalu? Sedangkan Rasulullah telah mensabdakan,

لاَ هِجْرَةَ بَعْدَ الْفَتْحِ

Tidak ada hijrah setelah futuhnya Makkah (HR. Bukhari)

Perlu diketahui, bahwa maksud hadits Rasulullah SAW itu adalah, tidak lagi wajib hijrah dari Makkah ke Madinah setelah futuhnya Makkah. Karena tidak ada kewajiban untuk hijrah dari negeri Muslim.

Hijrah yang dituntut Islam bagi ummatnya adalah hijrah maknawi, semangat hijrah seperti sabda Rasulullah SAW:

الْمُهَاجِرُ مَنْ هَجَرَ مَا نَهَى اللَّهُ عَنْهُ

"Muhajir adalah orang yang meninggalkan segala larangan Allah." (HR. Bukhari)

Inilah hakikat hijrah, inilah semangat hijrah, dan inilah kesempatan bagi setiap muslim: hijrah adalah meninggalkan larangan Allah SWT. Maka ketika kita berusaha beralih dari kemaksiatan menuju ketaatan, itu adalah hijrah. Ketika kita berusaha meninggalkan kezaliman menuju keadilan, itu adalah hijrah. Ketika kita berusaha mengubah hidup kita dari kejelekan menjadi kebaikan, itu adalah hijrah.

(3) Kemuliaan ketiga dari bulan Muharam adalah, disunnahkannya "Puasa Tasu'a dan Ayura" pada bulan itu.

Bahkan puasa tasu'a dan asyura serta puasa sunnah lainnya (senin kamis, ayamul bidh, puasa daud), nilainya menjadi puasa yang paling mulia setelah Ramadhan.

Rasulullah SAW bersabda :

أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ رَمَضَانَ شَهْرُ اللَّهِ الْمُحَرَّمُ

Puasa yang paling mulia setelah puasa Ramadhan adalah (berpuasa) di bulan Allah, Muharam. (HR. Muslim)

Secara khusus, Rasulullah SAW menyebutkan keutamaan puasa asyura dalam sabdanya :

سُئِلَ عَنْ صَوْمِ يَوْمِ عَاشُورَاءَ فَقَالَ يُكَفِّرُ السَّنَةَ الْمَاضِيَةَ

Rasulullah ditanya mengenai puasa asyura, beliau menjawab, "ia bisa menghapus dosa setahun yang lalu." (HR. Muslim)

Sedangkan mengenai puasa tasu'a, Rasulullah berazam untuk menjalankannya, meskipun beliau tidak sempat menunaikan karena wafat sebelum Muharam tiba. Lalu para sahabatnya menjalankan puasa tasu'a seperti keinginan Rasulullah SAW :

إذا كان العام المقبل صمنا يوم التاسع

Apabila tahun depan (kita masih diberi umur panjang), kita akan berpuasa pada hari tasu'a (kesemblan). (HR. As-Suyuthi dari Ibnu Abbas, dishahihkan Al Albani dalam Shahihul Jami')

Demikian sebagian dari keutamaan bulan Muharam, semoga kita dimudahkan Allah SWT untuk mengambil ibrah dan menggapai keutamaan itu.

Selamat Menyambut Tahun Baru Islam 1436 H

*berbagai sumber

Tuesday, 14 October 2014

Tips Mendongkrak Plafond Kredit


Tips Mendongkrak Plafond Kredit
Mendongkrak Plafond Kredit
Para pembaca IPBblog yang setia :-), dalam proses akad kredit rumah, mungkin tidak sedikit  dari anda yang berniat membeli rumah melihat DP dan Cicilannya saja. Ketika proses Bank gagal di ACC oleh pihak Bank, karena penghasilan anda tidak masuk plafond kredit yang ditetapkan Bank, bahkan di cicilan terlama sekalipun.
Pada saat ini hampir semua bank di Indonesia,  menetapkan  1/3 atau 30% dari penghasilan kita. contoh: gaji kita 3jt maka maksimum cicilan yang diijinkan bank adalah 1jt, kalo 6jt cuma diijinin cicilan maksimal 2jt. tapi penghasilan bisa join income (suami-istri), misal suami 3jt istri 1,5jt hasil join 4,5 jt jadi bisa dapet cicilan maksimal 1,5jt. nah kalo sudah join income masih belum dapet juga yang kita inginkan.. ikuti tips sederhana (atau mungkin rumit) ini .. hehe
Tips Pertama: “Pinjam Nama Perusahaan/Bisnis Saudara”
ini sudah dibuktikan teman saya sendiri, sebenarnya beliau gajinya tidak cukup,tapi dengan mengaku perusahaan punya saudaranya itu punya dia juga, jadi bisa di joinincome. sehingga dia bisa lolos akad kredit dengan nilai yang lebih besar, tapi tentunya tidak merugikan saudara anda sendiri, cuma pinjam nama. contoh: gajih anda 4juta, penghasilan Perusahaan/Bisnis saudara 5juta, maka total 9jt, anda dibolehkan bank dengan maksimal cicilan 3jt/bln.
Tips Kedua: “Bisnis Online”
Nah, ini saya pernah membuktikan walaupun tidak sampai KPR, tapi menurut saya cukup efektif untuk melejitkan penghasilan anda. ingat yang dilihat bank adalah penghasilan atau keluar masuk uang rekening kita. bukan gaji. kenapa Online?. karena kalo online kan waktunya lebih fleksibel, terekam rekening alur keluar masuknya, beda dengan bisnis langsung yang harus dimasukan rekening dulu, agak ribet. dan jika kita memang bertujuan untuk mendongkrak plafond kredit. cari barang yang perputaranya cepat, atau harganya lumayan tinggi.  kalo niatnya ingin mendongkrak plafond, ambil untung jangan terlalu tinggi, karena dengan seperti itu perputaran jadi cepat, ingat tujuan kita bukan keuntungan bisnis online tapi melejitkan income agar omzetnya besar sehingga income tabungan kita banyak, dan bisa goal KPR sesuai kebutuhan kita. saya sendiri pernah omzet sebulan 3kali lipat dari gaji saya pribadi. dengan bisnis online sekali mendayung 2, 3 pulau terlewati…
Tips Ketiga : “Menggoreng Rekening”
Kalo tips pertama dan kedua tidak bisa dilakukan, yang ini mungkin sangat bisa. agak curang sedikit, hehe  sampai saat ini diantara teman saya belum ada yang membuktikan, mungkin bisa atau mungkin juga gak, tapi sering jadi wacana sebagai trik jitu untuk mendongkrak Plafond Kredit.
Caranya mudah dan simple kita cukup mendapatkan 2rekening yang kira2 biaya transfernya gratis alias free, boleh menggunakan rekening istri, saudara,atau teman.
oke kalo sudah siap tiap awal bulan masukan ke rekening anda sejumlah uang yang dikehendaki, lalu ambil lagi secara bertahap, bulan berikutnya seperti itu hingga 3bulan coba anda ke Bank. pasti anda akan lolos dengan plafond yang anda kehendaki.
contoh : awal bulan rekening punya teman transfer ke rekening anda 9jt, lalu anda ambil lagi 9jt oleh anda secara bertahap, berikan ke teman anda suruh transfer lagi di awal bulan. dengan demikian pihak Bank akan melihat rekening anda bertambah 9jt setiap bulan, seperti gaji bulanan hehe.. tapi ada beberapa bank yang mewajibkan ada uang yang mengendap di rekening anda kurang lebih 3jt, tidak diambil hingga nol.
saya tidak menganjurkan cara yang ketiga ini ya., tapi jika berhasil jangan lupa komentar di blog ini. tks
Akhir kata walau bagaimanapun, yang perlu kita perhitungkan adalah Apakah kita akan sanggup untuk membayar cicilan bulanan berikutnya?. jika kira-kira tidak bisa jangan pakai satupun tips yang ada disini, tapi jika sebenarnya mampu tapi susah goal boleh dicoba.
semoga berhasil…
salam kenal
as_yudin

Saturday, 11 October 2014

Chen Shu-Chu jadi Filantropis Tanpa Harus Kaya Dulu


Tidak semua filantropis kaya raya. Seorang penjual sayur mayur Taiwan bernama Chen Shu-chu (63) adalah beberapa di antara kelompok yang langka ini. Meski diketahui tidak berlimpah dengan harta, Chen masih bersemangat mendonasikan sebagian besar penghasilannya untuk tujuan amal.
Chen yang bekerja 18 jam sehari itu mengaku menyumbangkan semua pemasukannya dari bisnis mikro itu setelah memotongnya untuk pengeluaran pribadi yang tidak seberapa.
Kepada BBC, ia mengatakan bahwa dirinya merasa bahagia setelah menyumbang. "Uang hanya akan berguna jika Anda memberikannya pada yang lebih membutuhkan,"ujar Chen.
Dengan kedermawanan yang tinggi itu, kehidupan Chen jauh dari kemewahan. Bahkan sepanjang hidupnya hingga saat ini, Chen harus bergelut dengan kemiskinan.
Chen harus meninggalkan bangku sekolah untuk menopang keluarga di usia muda. Ibunya meninggal usai persalinan yang sulit dan saudara laki-lakinya menyusul sang ibu beberapa tahun kemudian. Semuanya karena keluarga Chen tak mampu membiayai perawatan kesehatan. Alih-alih membuatnya menjadi orang yang kikir, kemiskinan dan kesulitan hidup di masa lalu membuatnya lebih dermawan pada mereka yang lebih malang daripada dirinya.
Chen tercatat sudah menyumbangkan uangnya yang mencapai lebih dari 10 juta dollar Taiwan yang ia sumbangkan selama 2 dekade lebih pada sebuah perpustakaan sekolah, panti asuhan, organisasi Budha lokal dan rumah sakit. Jumlah uang itu setara dengan 350 ribu dollar AS.
"Setiap orang bisa melakukannya. Ini bukan hanya saya. Ini bukan tentang jumlah uang yang Anda hasilkan tetapi bagaimana Anda menggunakan uang Anda,"tukasnya. Menurutnya, uang tak begitu penting karena setelah mati kita tidak akan membawanya. Chen ingin terus menyumbang hingga akhir hayatnya dan mendonasikan uangnya bagi mereka yang membutuhkan.
Atas kedermawanannya itu, Chen yang menganut gaya hidup vegan dan tidak pernah menikah ini masuk dalam daftar bergengsi "100 Orang Paling Berpengaruh di Dunia" versi Majalah Time tahun 2010. Sejumlah penghargaan juga ia dapatkan seperti enam Ramon Magsaysay Award. (BBC/Akhlis)

Wednesday, 1 October 2014

7 Mata Uang Paling Bermasalah di Dunia, Salah Satunya Rupiah

rupiah-bri-130717b.jpg
Bagi sebagian akademisi, istilah 'troubled currency' bisa jadi merupakan istilah seni. Namun bagi orang yang tengah mengalami gangguan ekonomi, 'troubled currency'  merupakan mata uang yang anjlok nilai tukarnya akibat terpaan tingkat inflasi yang tinggi.

Seperti dilansir dari Business Insider, Senin (29/7/2013), nilai mata uang rendah membuat kepercayaan diri penggunanya menghilang. Saat daya belinya berkurang, seringkali para pengguna mata uang tersebut mencoba menekannya guna mendapatkan nilai tukar asing yang stabil. Saat permintaan mata uang menguap, maka nilai tukarnya terhadap asing pun melemah dan harga kebutuhan sehari-hari melonjak.

Seiring berkembangnya proses ini, ekspektasi kemampuan mata uang untuk mempertahankan daya belinya memburuk dan terjebak pada pergerakan ekonomi yang salah. Pada kondisi ekstrem, pergerakan ekonomi tersebut bisa berarti hiperinflasi dimana nilai inflasi berada di atas 50% per bulan. Kasus ini memang jarang terjadi, tapi hingga saat ini sedikitnya terdapat 56 kasus hiperinflasi.

Mata uang yang pernah bermasalah dalam sejarah - Rupiah Indonesia

Krisis keuangan Asia pada akhir 1990-an melahirkan banyak mata uang bermasalah. Rupiah Indonesia merupakan salah satu uang yang masuk ke dalam lingkaran tersebut. Pada 14 Agustus 1997, setelah mata uang baht dari Thailand mengalami kehancuran, nilai rupiah turun drastis. Hal tersebut membuat Indonesia bergantung pada dana pinjaman Internasional Monetary Fund (IMF).

Berbeda dengan prediksi IMF, nilai rupiah tidak membaik. Nilainya justru melemah parah dari 2.700 per dolar Amerika Serikat (AS) menjadi 16.000 pada waktu itu. Indonesia pun terjebak dalam pusaran krisis Asia saat itu.

Pada akhir Januari 1998, Presiden Soeharto menyadari bantuan IMF yang tak berguna dan menggunakan rencana kedua. Dalam agenda perubahan penanganan krisis tersebut, rupiah menguat 28% terahadap dolar AS.

Kasus yang terjadi di Indonesia terhitung unik, rupiah diperdagangkan bebas di pasar bursa asing dengan tingkat nilai tukar yang menguat. Terlebih maasalah nilai tukar mata uang yang muncul di bawah sistem moneter yang membatasi konvertibilitas mata uangnya.

Lingkungan ekonomi ini memberikan peluang bagi pasar gelap untuk menukar mata uang asing, dimana mata uang dalam negeri yang diperdagangkan bebas akan menentukan nilai tukarnya.

Ditambah lagi, pemerintah Soeharto yang terus mempublikasikan data ekonomi setelah rupiah mengalami pelemahan akibat inflasi. Di kebanyakan negara dengan mata uang yang melemah, kasus serupa tak terjadi. Memang benar, sejumlah rezim di berbagai negara yang menderita inflasi terkenal menyembunyikan fakta terkait inflasi yang dialaminya. Seringkali pemerintah membuat data inflasi sendiri guna menyembunyikan masalah ekonomi yang dialaminya.

Nilai tukar mata uang merupakan salah satu solusi masalah ini, Jika tersedia data nilai tukar mata uang di pasar bebas, maka nilai inflasi dapat diprediksi. Prinsip paritas daya beli (the principle of purchasing power parity/PPP) berubah tergantung nilai tukar mata uang dan perubahan harga. Maka untuk menghitung nilai inflasi di negara-negara yang mengalami pelemahan nilai mata uang memnutuhkan teori ekonomi selama puluhan tahun yang telah teruji.

Indonesia merupakan salah satu mata uang yang melemah akibat inflasi dan telah menjadi bagian dari sejarah. Sementara itu, masih ada enam negara yang saat ini tengah mengalami kehancuran nilai mata uangnya.

Berikut keenam negara dengan mata uang yang tak tahan akan peningkatan angka inflasi tersebut:

1. Iran

Gagasan untuk menjalankan Troubled Currencies Project muncul di tengah krisis inflasi Iran pada 2012. Pelemahan nilai tukar rial, Iran, merupakan akibat dari beratnya sanksi pihak barat (Western)pada 2010. Nilai tukar resmi rial terhadap dolar saat itu berbeda sangat tipis dengan nilai tukar di pasar gelap. Sejak menerima dampak dari sanksi tersebut, perbedaan nilai tukarnya terlihat menguat.

Iran sempat mengalami penurunan permintaan mata uang terparah di awal September 2012 dan yang kedua terjadi di pertengahan Oktober, saat nilai inflasinya mencapai level hiperinflasi (lebih besar 50% per bulan).Dengan runtuhnya nilai rial, terjadi juga peningkatan di pasar gelap.

Namun sejak itu, rial mulai stabil, meski nilai inflasinya masih meingkat. Nilai inflasi tahunan Iran berada di level 74,2%.

2. Korea Utara

Selama bertahun-tahun nilai tukar won terhadap dolar tak banyak berubah. Hal tersebut menunjukkan kontrak devisa  dan sejumlah peraturan terkait serta sanksi-sanksi keras terlah membuat nilai won melemah. Hal ini merupakan hal yang sehat bagi pasar gelap.

Disfungsi moneter Korea Utara didampingi masalah inflasi parah. Pada 2009, pemerintahnya mencoba mengatasi masalah tersebut dengan menerapkan program reformasi mata uang seperti program redemonasi yang akan memangkas dua digit pada nominal won saat ini.

Korea Utara diberikan setidaknya kurang dari dua minggu untuk menukar seluruh mata uangnya ke dalam pecahan baru.Maka pemerintah membatasi kuantitas jumlah won lama yang bisa ditukar dengan yang baru. Bagi para penduduk Korea Utara yang menyimpan terlalu banyak mata uang, program redenominasi merupakan program pemungutan pajak kekayaan secara efektif.

Kenyataannya, agak mengejutkan saat reformasi mata uang menyebarkan kepanikan di kalangan primitif Korea Utara, serta pasar-pasar barang dan jasa. Dengan reformasi mata uang, permintaan mata uang asing dapat diakselerasi sesuai dengan kebutuhan di pasar yang traansaksinya dilakukan dengan uang tunai. Akibatnya, nilai won anjlok akibat pasar perdagangan gelap mata uang.

Jadi apa yang terjadi pada tingkatan harga di Korea Utara secara keseluruhan pasca reformasi? Data nilai tukar mata uang pasar gelam memungkinkan munculnya prediksi nilai inflasi yang tepat.Seperti kepanikan pada 2009 memicu lonjakan inflasi di Korea Utara.

3. Argentina

Argentina sekali lagi bergulat dengan musuh lamanya, inflasi. Saat ini tampaknya sejarah inflasi di negara tersebut akan muncul kembali mengingat Argentina tengah goyah akibat krisis mata uang berbeda. Kendali modal dan neraca transaski yang tak seimbang ditambah sejumlah kebijakan anti bisnis berakibat pada penekanan mata uang Argentina, peso.

Belakangan ini, dalam pasar perdagangan gelap  nilai tukar peso terhadap dolar tercatat sebesar 8,2, nilainya 34% lebih rendah dibanding nilai tukar resmi. Jumlah ini mengakibatkan nilai inflasi tahunan sebesar 24,8%.

Untuk saat ini, dampak dari meningkatnya nilai inflasi secara resmi disembunyikan oleh rezim price control (pengendalian harga) secara besar-besaran di Argentina. Pengendalian harga merupakan ketentuan pemerintah mengenai penetapan harga tertinggi suatu barang atau jasa untuk mencegah kenaikan harga barang atau jasa tersebut.

Namun langkah tersebut tak bisa bertahan dalam waktu lama. Pengendalian harga dalam jangka pendek ini hanya akan mendistorsi realitas ekonomi yang menyebabkan kelangkaan mata uang.

4. Venezuela

Venezuela juga bergantung pada pengendalian gina menekan masalah inflasinya, hasilnya pun sama menyedihkannya. Meski berperan sebagai negara kaya minyak, program belanja sosial di masa Chavez secara besar-besaran terus mengganggu keseimbangan ekonomi pemerintah, termasuk juga pendapatan dalam bentuk dolar terdenominasi di perusahaan minyak negara, PDVSA. Untuk mengisi kekosongan ini, bank sentral Venezuela telah menjalankan peningkatan nilai mata uang, mengurangi nominal mata uangnya, bolivar.

Langkah ini menyebabkan lonjakan inflasi, di negara yang sudah tak kaget lagi dengan tingkat inflasi tinggi. Nilai tukar bolivar terhadap dolar di pasar perdagangan mata uang gelap bernilai 34,42, membuat selisish 80,6% dengan nilai tukar resminya. Hal ini membuat tingkat inflasi tahunannya sebesar 249,3%.

5. Mesir

Di bawah pemerintah President Mursi dan sistem syariah, kondisi ekonomi di Mesir terus memburuk. Pengendalian modal dan harga telah menyebabkan kelangkaan dan penurunan nilai mata uang Mesir, pound. Akibanya para penduduk Mesir menyaksiskan inflasi mengacaukan standar biaya hidupnya. Pengendalian tersebut menyebabkan kelangkaan mata uang asing dan banyak barang lain seperti bensin. Dalam menghadapi kebijakan syariah yang keliru, statistik harga dan inflasi resmi semakin jauh dari realias. Selain itu pasar gelap menjadi sumber dukungan materi yang tak bisa disediakan pemerintah.

Kisah gagalnya ekonomi Mesir merupakan mata uang yang bermasalah dan masalah inflasi yang terjadi bersamaan. Pada 1 Juli 2013 (sebelum Mursi lengser), tingkat inflasi tahunan di Mesir sebesar 27,1%. Jumlah tersebut tiga kali lebih tinggi dibanding tingkat inflasi tahunan yang dilaporkan pemerintah sebelumnya.

6. Suriah

Perang sipil dan sanski ekonomi telah menghancurkan perekonomian negara. Dala upayanya mengalahkan sanksi-sanksi barat dan menyelamatkan mata uangnya, rezim Assad, dengan bantuan Iran, Rusia, dan China, mulai menjalankan seluruh bisnisnya menggunakan, rial, ruble dan renminbi.

Keputusan ini melengkapi pernjanjian sebelumnya antara Suriah dan sekutunya yang berusaha menjaga ekonomi Suriah khususnya dalam kebutuhan hidup sehari-hari. Langkah ini juga mencakup pengiriman uang sejumlah US$ 500 juta per bulan dalam bentuk minyak dan arus kredit tak terbatas dengan Tehran untuk impor produk minyak dan makanan.

Menurut Perdana Menteri Suriah, Kadri Jamil mengungkapkan, dukungan pasokan kebutuhan sehari-hari tersebut penting karena ekonomi negara tersebut tengah hancur. Kekacauan ekonomi tersebut akibat upaya AS dan Inggris untuk menenggelamkan pound Suriah.

Dalam keputusasaan, upaya yang keliru untuk menyelamatkan mata uangnya yang terkena imbas inflasi, rezim Assad mengenakan penalti keras untuk perdagangan mata uang di pasar gelap. Strategi ini terbukti gagal dan dimanfaatkan oleh Iran pada Oktober 2012.

Dengan kondisi ekonomi seperti itu, nilai inflasinya diprediksi mencapai 29,1%.

Saat ini Suriah tengah mengalami tingkat inflasi sebesar 68% per bulan. Artinya negara ini telah melebihi standar (nilai inflasi 50% per bulan) dan mengalami hyper inflasi. Hingga saat ini tak ada kepastian nilai mata uang Suriah bisa kembali membaik. (Sis/Ndw/*)

Credit: Irna Gustiawati
 
Blogger Templates